Pengiriman DOD bebek via pesawat

CV. RAJAWALI BEBEK MANDIRI JAWA TIMUR 



PETERNAK
DOD Bebek
Cara Kirim via Pesawat :1. Kami akan memberikan data pembelian DOD Bebek dan data pembeli ke Jasa Kargo Hewan.
2. Proses dokumen penjualan kami yg uruskan dr hewan dinas kantor peternakan
3. Setelah semua dokumen siap paket segera masuk kargo.
4. Menginformasikan nomor Surat Muatan Udara (ISIN JALAN) ke pelanggan.
5. Pengambilan paket DOD Bebek di bandara tujuan menunjukan kartu identitas dan nomor SMU (Surat Muatan Udara)
Cara pengambilan paket DOD Bebek:1. Masuk ke area bandara di bagian kargo hewan.
2. Menyerahkan Kartu Identitas penerima dan Nomor SMU (Surat Muatan Udara) ke petugas kargo.
3. Petugas kargo akan mencocokkan dengan data dalam paket dan akan mengambilkan paket tersebut.
4. Paket di terima oleh pelanggan.
Pengiriman DOD bebek via pesawat1
Pengiriman DOD bebek via pesawat
Kami menyediakan DOD bebek dan bisa mengirimkan ke segala wilayah di Indonesia.
Silahkan hubungi kami untuk mendapatkan DOD bebek baik untuk wilayah Pulau Jawa maupun wilayah luar Pulau Jawa. Untuk pemesanan hubungi kami segera di:
SMS/CALL/WHATSAPP

(082-338-688-655)





Cara Beternak Bebek Petelur

Cara Beternak Bebek Lokal Mojosari
Cara Beternak Bebek Petelur
Cara beternak bebek petelur dikalangan peternak berbeda-beda. Bebek merupakan nama burung untuk beberapa spesies burung dalam keluarga anatidae. Bebek pada umumnya adalah burung akuatik yang sebagian besar berukuran kecil dibandingkan dengan kerabatnya, angsa dan angsa berleher pendek dan banyak ditemukan diperairan seperti di sungai, rawa dan air laut. Bebek sering disamakan dengan beberapa burung air yang berhubungan jauh dengan Bebek namun mempunyai kemiripan dalam penampilan misalnya loon, grebe dan coot.
Dari tahun ke tahun permintaan bebek semakin meningkat, baik dari daging, telur dan bulunya, oleh karena itu jika Anda ingin memulai beternak bebek tentu masih terbuka peluang yang cukup besar. Terdapat 3 jenis bebek yaitu Bebek Pedaging, petelur dan Hias (ornamen). Tentu dalam memulai beternak, Anda perlu mempersiapkan beberapa hal yang berhubungan dengan dunia peternakan.
Dari ke tiga jenis tersebut, kali ini kita akan membahas mengenai bebek produksi yang di ternakan untuk di ambil telurnya. Apalagi kalau bukan bebek petelur. Di Indonesia bebek petelur bermacam-macam jenisnya, salah satunya yaitu bebek lokal mojosari. 

Mengenal Bebek Petelur Mojosari

Nama aslinya adalah bebek mojosari, siapa yang tidak mngenal bebek mojosari yang terkenal akan penghasil telur dengan jumlah yang banyak ini?. Tentu Anda sekalian sudah mengenal jenis bebek petelur unggul yang satu ini bukan. Bebek Mojosari merupakan bebek penghasil telur, bebek ini banyak ditemukan di desa Modopuro, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Dan wilayah persebaran bebek petelur ini hingga ke daerah Jawa Timur dan Jawa Barat.
Saat ini bebek petelur ini sudah banyak dikembangkan di berbagai wilayah di Indonesia, bukan hanya dijawa saja. Tapi ternyata sudah menyebar dari Sumatra hingga Papua. Masa bertelur untuk bebek mojsari dapat berlangsung pada usia memasuki 22 / 24 minggu. Memiliki lama produksi hingga 3 tahun. Produktifitas telur bebek yang dihasilkan dapat mencapai 200 – 220 butir, bahkan bisa mencapai 230 – 250 butir per tahunnya. Tentu hasil yang cukup tinggi bukan.
Bebek Mojosari adalah salah satu jenis bebek petelur yang cukup terkenal di Indonesia

Apa saja yang perlu dipersiapkan dalam beternak Bebek Petelur ?

1. Mempersiapkan bibit Bebek Petelur

Dalam memulai usaha budidaya bebek petelur tentu yang harus dipersiapkan dan diperhatikan adalah Bibit/DOD. Pemilihan DOD bebek yang berkualitas dan sehat tentunya akan memberikan hasil yang maksimal dalam masa panen.
Adapun ciri – ciri DOD yang sehat adalah sebagai berikut :
  1. Tidak cacat dan sakit
  2. Bulu bersih dan tidak mengkilap
  3. Mata bersih dan bersinar
  4. Ukuran antara kaki, kepala dan leher yang proposional
  5. Tidak ada kotoran yang menempel pada kloaka
  6. Bergerak aktif dan licah
  7. Gemar bersuara

2. Prosedur Pemeliharaan

Dalam pemeliharaan bebek petelur dari usia DOD hingga dewasa memang memerlukan perhatian yang khusus. Kesalahan dalam pemeliharaan terutama kurangnya nutrisi pada pakan akan mengakibatan pertumbuhan bebek menjadi kurang optimal. Peternak harus senantiasa meninjau kondisi bebek agar bebek selalu dalam keadaan sehat dan kondusif.
Dalam pemeliharaan bebek juga terdapat tiga sistem pemeliharaan, diantaranya ada pemeliharaan secara instensif, ekstensive dan semi intensif. Namun jika peternak menginginkan hasil yang maksimal dalam pemeliharaan bebek petelur. Maka sebaiknya menggunakan pola sistem pemeliharaan instensif. Karena peluang yang dihasilkan dalam produktivitas bertelur juga akan lebih besar.
Pemeliharaan sistem intensif banyak diterapkan oleh peternak, karena bebek dalam posisi dikandangkan. Hal ini juga dapat mempermudah peternak dalam mengontrol kesehatan bebek, pakan serta mempermudah dalam pemanenan telur bebek.
Berkembangnya sistem pemeliharaan intensif di latar belakangi dengan semakin sempitnya lahan untuk beternak namun semakin banyak permintaan bebek. Oleh karena itu peternak di tuntut untuk selalu menjaga mutu daging atau telurnya. 
DOD Mojosari usia baru saja menetas
DOD Mojosari usia baru saja menetas
Lokasi kandang yang baik untuk membuat kandang adalah jauh dari pemukiman penduduk, jauh dari lokasi bencana (banjir dan tanah longsor), mudah dalam pendistribusiannya, dekat dengan sumber pakan dan jauh dari sumber bibit penyakit.
Kandang yang dibuat sebaiknya diberikan atap sebagian dan sebagian atapnya tidak kemudian disekelilingnya diberi pagar berupa bilah bambu atau jaring paranet. Kandang yang beratap dipakai untuk tidur dan bertelur. Itulah sebabnya dalam pembuatan kandang, lantainya perlu diberikan sekam atau jerami agar tetap hangat dan dapat mencegah telur pecah.
Bagian yang terbuka merupakan tempat untuk minum dan makan. Lantai kandang ini bisa tanah biasa, anyaman bambu atau semen. Upayakan kandang agar tidak becek dan tetap kering. Usahakan bebek mendapatkan sinar matahari.


  • Ternak Bebek Petelur Mojosari sebagai Bebek Petelur Unggulan
  • Tips Beternak Bebek Peking untuk Pemula

Pakan campuran yang dapat diberikan untuk Bebek

Protein

Salah satu pakan yang bisa di berikan untuk bebek petelur yaitu konsentrat
Salah satu pakan yang bisa di berikan untuk bebek petelur yaitu konsentrat
Protein terdiri dari beberapa unsur yaitu karbohidrat, lemak, mineral dan unsur yang lainnya, sehingga protein memang sangat diperlukan oleh bebek. Kebutuhan protein yang dibutuhkan bebek adalah :
Bebek usia 0-4 minggu membutuhkan protein sebanyak 18-20%.
Bebek yang berusia 5-21 minggu, protein sebanyak 14-16%.
Bebek usia 21 minggu ke atas (sudah bertelur) membutuhkan protein 15-17%.
Hasil utama usaha beternak Bebek adalah daging dan telurnya, bebek betina sebagai induk untuk menghasilkan telur, sedangkan bebek jantan sebagai penghasil daging dan kotoran sebagai pupuk tanaman.
Bagaimana Anda tertarik untuk memelihara bebek petelur mojosari ini???
Jika Anda berminat, kami menyediakan DOD atau bibit bebek mojosari. Kami siap mengirimkan ke seluruh wilayah Indonesia yang terjangkau dengan kargo hewan. Untuk pemesanan silahkan bisa langsung hubungi nomor layanan pelanggan kami di nomor : 
INFO PEMESANAN
082-338-688-655
SMS/CALL/WHATSAPP


BERKUALITAS DAN TERPERCAYA










17 Cara Beternak Bebek Petelur Modern Bagi Pemula

Seperti yang kita ke tahui bahwa bebek atau itik adalah sejenis unggas yang memiliki nilai jual yang cukup tinggi. Dimana permintaan akan telur maupun daging bebek selalu tinggi di setaip harinya. Inilah mengapa orang -orang menjadi kian tertarik dengan melakukan budidaya baik bebek petelur maupun melakukan budidaya bebek pedaging.
Meningkatnya permintaan bebek juga di akibatkan oleh banyaknya dan maraknya di temukan beberapa jenis restoran ataupun rumah makan baru yang mengusung tema bebek atau itik pada menu mereka.

Sebenarnya untuk melakukan proses ternak bebek, bukanlah sesuatu proses yang amat sulit sama seperti cara budidaya bebek jawa. Selain itu, permintaan bebek juga meningkat karena restoran atau rumah makan semakin bertambah.
Selain permintaan rumah makan yang semakin tinggi, tingkat konsumsi masyarakat juga semakin tinggi. Hal ini tentu menjadikan usaha ternak bebek menjadi peluang usaha yang tidak bisa diremehkan. Perlu sama-sama kita ketahui bahwa hasil utama dari bebek petelur adalah telur-telur mereka yang di nilai lebih mahal daripada nilai telur ayam.
Sementara daging dari bebek petelur bisa nanti menjadi bonus ketika mereka sudah tidak lagi produktif. Berbeda dengan anda mendalami tentang cara ternak ayam kalkun. Dimana usia produktif dari bebek adalah kisaran antara 20 minggu hingga 1 tahun ke depannya lagi. nah ketika bebek petelur ini telah melewati masa dari bertelurnya, maka bebek tersebut tidak akan lagi produktif. Dimana dapat di tarik nilai kesimpulan bhawa bebek lokal bisa menghasilkan telur sebanyak 200 hingga 300 buah butir telur selama setahun.
Dimana masing masing berat dari telur tersebut adalah 70 gr rata-rata. Bahkan jenis dari bebek alabio yang memiliki tingkatan dari produktivitas tinggi bisa menghasilkan rata rata sebanyak 250 butir telur di setiap tahunnya. Agar anda bisa melakukan ternak bebek petelur dengan baik, sebenarnya tidak memerlukan modal yang besar.

erikut cara dan tips agar peternakan bebek petelur anda menghasilkan telur-telur yang berkualitas.
1. Menentukan Jenis Bebek

Sebelum kita mebahas lebih lanjut tetnag cara beternak bebek maka kita harus terlebih dahulu mengenal dan mengetahui jenis jenis bebek yang nantinya akan kita pelihara. Tentang jenis bebek mana saja yang bagus dan bisa menghasilkan produksi terbaik. Berikut beberapa jenis bebek yang umum di pelihara oleh peternak bebek yaitu :
  • Bebek Petelur : Buff Orpington, Khaki Campbell dan Indian Runner
  • Bebek Pedaging : Cayuga, Peking, Muscovy dan Aylesbury
  • Bebek Hobby, Ornamental atau bebek kesayangan : Wood, Crested, East India, Call, Blue Swedish dan Mandariun
Sedangkan jenis jenis bebek yang umum di temukan dan di ternak di Indonesia adalah sebagai berikut :
  • Bebek Alabio : Memiliki ukuran badan yang agak lebih besar jika anda bandingkan dengan itik tegal
  • Bebek Mojosari : Memiliki warna bulu cokelat muda hingga coklat tua, warna paruh adalah dominan hitam.
  • Bebek Tegal : Ini adalah itik yang memiliki warna bulu putih hingga coklat hitam, dengan warna paruh dominan hitam dan kuning.
  • Bebek Asahan : Ini adalah jenis bebek yang sering di ternak dan di budidayakan di daerah Sumatra Utara
2. Persiapan Lokasi
Untuk tempat membudidayakan atau beternak bebek anda harus memilih lokasi yang tidak terlalu dekat dengan keramaian, namun masih terjangkau oleh kendaraan untuk memudahkan pemindahan hasil panen nantinya. tempatkanlah nantinya peternakan bebek petelur anda di tempat yang aman dan jauh dari jangkauan predator.
3. Menentukan Kandang Bebek

Bentuk ukuran dan hal lainnya yang berkaitan erat dengan kandang bebek bisa anda tentukan sendiri sendiri sebagai seorang peternak, bisa juga anda sesuaikan dengan banyaknya jumlah modal dan juga banyaknya jumlah bibit yang nantinya akan anda pelihara termasuk jumlah indukan.
4. Persipan Untuk Kondisi Kandang
Sebelum anda memulai beternak bebek petelur maka ada beberapa syarat yang harus anda perhatikan terlebih dahulu, beberapa diantaranya adalah :
  • Persyaratan temperatur kandang adalah minimal 39 derajat C.
  • Memnuhi syarat kelembaban kandang yang berkisar antara 60 hingga 65%
  • berikan sarana penerangan untuk memudahkan pengaturan di dalam kandang nantinya, agar fungsi dari kandang bisa di dapat dengan maksimal.
5. Menentukan Model Kandang
agar ternak bebek anda sukses dan berhasil tentunya anda harus menentukan jenis dan model dari kandang itik yang nantinya akan menampung peliharaan anda tersebut. Berikut 3 jenis model kandang bebek yang sering di pakai, yaitu :
  • Kandang Khusus Anak Bebek : Ini biasanya adalah kandang yang berukuran paling kecil dan paling mini dan bahkan tidak jarang banyak yang hanya menggunakan sebuah box saja untuk mengganti kandang DOD ini, biasanya hanya perlu menampung beberapa anak bebek yang baru menetas saja.
  • Kandang Brower : Ini adalah kandang yang akan di gunakan oleh itik yang telah menganjak usia remaja dimana di butuhkan sebuah kandang berukuran sedang yang bisa menampung para itik remaja yang akan di besarkan menjadi itik dewasa yang akan bereproduksi dan menghasilkan telur telur nantinya
  •  Kandang Layar : ini adalah kandang bagi itik yang nantinya akan melakukan proses bertelur, kandang ini akan berupa kandang jenis aterei dimana terdapat dua atau sesekor bebek di dalam sebuah kotak, atau bisa juga menggunakan kandang jenis lokasi atau berkelompok.
6. Peralatan
Ada beberapa peralatan yang harus anda siapkan ketika ingin melakukan ternak bebek, beberapa diantaranya adalah : Mempersiapkan saluran pembuangan kotoran, kolam untuk tempat bermain, tempat makan, tempat minum, alas kandang dan beberapa peralatan lain yang di butuhkan nantinya oleh bebek anda.
7. Membeli Telur Berkualitas
Ketika anda hendak melakukan pemeliharaan atau beternak bebek petelur maka anda bisa memulainya dari membeli beberapa butir telur berkualitas dari pemasok kepercayaan agar nantinya memudahkan dan meringankan modal usaha anda seperti halnya cara ternak bebek hibrida pedaging. Kualitas telur yang akan menjadi bibit bebek ini haruslah yang bagus agar menghasilkan DOD unggulan.
8. Mengawinkan Indukan Unggul
Namun, jika anda sebelumnya telah memiliki minimal 1 jenis indukan jantan dan 1 jenis indukan betina maka anda hanya perlu menunggu proses produktifitas dari bebek tersebut hingga menghasilkan telur bebek. Tentunya anda tidak lagi perlu membeli telur telur unggulan untuk di tetaskan menjadi bibi bebek nantinya.
9. Langsung Membeli Bibit Bebek
Pastikan bahwa bibit yang akan anda beli sudah terjamin kualitasnya dan keunggulannya telah di uji sebelumnya. Karena hasil dari ternak tersebut nantinya akan menjadi hasil dari peternakan bebek anda. Jika ada DOD yang sakit atau cacat sebaiknya jangan di beli terlebih dahulu.
10. Cara Merawat Bibit
Seperti yang di jelaskan diatas bahwa ada 3 jenis kandang yang biasanya di gunakan dalam beternak bebek. dan untuk merawat benih bebek maka anda memasukannya ke dalam kandang yang telah di sediakan dan perhatikan suhunya ya,karena bibit bebek akan mudah sakit jika suhu kandang tidak hangat.
11. Perawatan Calon Indukan
Akan ada 2 jenis calon indukan yang akan anda kembangkan dan bisa di ternakan, yaitu induk untuk produksi telur tetas dan telur konsumsi. Perawatannya tidak berbeda, hanya saja induk untuk telur tetas harus setidaknya ada jantang dengan perbandingan 1 ekor jantan dan 5 hingga 6 ekor betina.
12. Pakan
Beberapa jenis pakan segar yang biasa di gunakan adalah : kerang, remis, kulit udang, bekicot dan keong sawah.
13. Penyakit
Seperti cara memeilhara ayam petelur di rumah, anda harus tetap melakukan pengendalian terhadap serangan penyakit. Bebek yang terserang penyakit biasanya memiliki tanda tanda sebagai berikut : kehilangan nafsu makan, malas bergerak, pasif dan tidak bersuara.
14. Kelumpuhan
Penyakit ini adalah penyakit yang menyerang bebek karena kurangnya vitamin B. Tanda tanda nya adalah berupa kaki yang membengkak di area persendian, pincang, air mata berlebihan, ngantuk dan tidak bergerak sama sekali. Pemberian sayuran hijau setiap hari merupakan pencegahan penyakit lumpuh.
15. Masa Kawin
Ketika memasuki usia 20 minggu maka bebek yang anda ternak sudah bisa di kawinkan. Ada 2 metode perkawinan bebek yaitu : nature mating (secara alami) dan hand mating (bantuan manusia)
16. Panen
Ketika itik selesai dengan masa kawin maka mereka akan bertelur dan sebaiknya anda langsung memasarkan telur kurang dari 5 hari.
17. Pasca Panen
Agar telur bebek tidak muah busuk selama masa panen maka anda bisa menggunakan sistem pengawetan dan bahkan menjadikannya telur asin.
Demikian ulasan yang bisa kami berikan mengenai cara beternak bebek petelur modern yang sangat penting untuk diketahui bagi anda yang ingin melakukan ternak bebek.







DOD ENTOK UPDATE HARGA TAHUN 2021

DOD ENTOK
DOD – Entok
Sedia DOE ENTOK lokal super
Sudah diseleksi ketat 
Catatan :
Bisa kirim ke seluruh Luar pulau jawa
DOE – Entok – Sudah divaksin Nd IB
Hubungi : TLP/WA : 082-338-688-655

melayani pemesanan seputar dunia itik,
tentunya dengan harga yang
sangat kompetitif,
jaminan kualitas barang dari kami,
serta kepastian pengiriman barang tepat
waktu disertai dokument peternakan
yang officially authorized.
maka anda tidak salah memilih,
kami menjamin kepuasan setiap produk.
DAFTAR HARGA DOD.DOC 
1.dod bebek peking f1 : 8000
2.dod bebek peking kw1 : 7000
3.dod bebek hibrida(PC) : 6000
4.dod bebek hibrida(PMP) : 6000
5.dod bebek lokal magelang : 4200
6.dod mojosari jawa jantan 5000
7.dod mojosari jawa betina 5500
8.dod alabio jantan 5500
9.dod alabio betina 6000
10.dod entok Super  7000
11.dod Entok Kapur 6500
Harga sewaktu-waktu bisa berubah
Harga sudah termasuk ongkos kirim* 
Biaya pengiriman di tanggung oleh penjual
Dod dan Doc Minimal order 
500 ekor / 5 boks
Pembayaran diselesiakan di No.rek.kami
Melayani pengiriman ke 
seluruh Wilayah indonesia 

Harga DOD Bebek Peking & Hibrida Pedaging



Kota Payakumbuh adalah salah satu kota di Provinsi Sumatera Barat. Payakumbuh merupakan kota terluas ketiga di Sumatera Barat. Dari segi jumlah penduduk juga berada pada peringkat ketiga sesudah Padang dan Bukittinggi. 
Daerah Payakumbuh merupakan dataran yang masih didominasi oleh pegunungan
Daerah Payakumbuh merupakan dataran yang masih didominasi oleh pegunungan
Struktur perekonomian Kota Payakumbuh didominasi kegiatan tersier antara lain meliputi perdagangan, transportasi dan komunikasi, serta pelayanan jasa lainnya. Di sektor peternakan, payakumbuh temasuk cukup besar di Sumatera Barat. Awalnya Kota Payakumbuh hanya sebagai pasar terbesar untuk komoditas telur di Kabupaten Lima Puluh Kota. Melihat tingginya permintaan telur, mendorong masyarakat untuk menjadi peternak. Salah satu hewan ternak yang mudah perawatan dengan keuntungan yang besar adalah bebek peking dan hibrida pedaging.

Apa itu Bebek Peking dan Hibrida ? 

Bebek Peking merupakan salah satu jeni sbebek yang berasal dari dataran China. Di daerah asalnya bebek peking banyak digemari karena citarasa yang dihasilkan berbeda dengan unggas lainnya. Selain itu bebek peking ini juga sangat populer sebagai hidangan berkelas sejak zaman Dinasti Ming.
Analisa ternak bebek pedaging peking
Bebek peking merupakan jenis bebek pedaging yang banyak diternakkan di Indonesia.
Di Indonesia bebek peking telah mengalami persilangan antara indukan hibrida dengan pejantan peking super. Tentunya hasilnya pun tidak berbeda dengan bebek peking asli yang berasal dari dataran China. Bebek peking memiliki masa panen daging selama 45 hari dengan bobot 1,5 – 2 kg. Hal inilah yang menjadi mendasari peternak untuk mengembangkan usaha ternak bebek peking.


Sama halnya dengan bebek peking, bebek Hhibrida ini juga termasuk jenis bebek penghasil daging
Sedangkan bebek hibrida merupakan persilangan antara bebek betina mojosari dan bebek pejantan peking. Sama halnya dengan bebek peking, bebek hibrida juga memiliki masa panen selama 45 hari dengan bobot yang dihasilkan 1,2 – 1,5 kg per ekornya. 

Mengenal Keungulan Bebek Peking dan Hibrida ?

Kedua jenis bebek ini memiliki banyak keunggulan dibandingkan jenis bebek biasa. Pertumbuhan yang cepat, bebek hibrida yang berumur 45 hari berat badannya bisa mencapai 2 kg bahkan lebih. Daya tahan tubuhnya lebih baik sehingga tidak mudah terserang penyakit.
Daging yang dihasilkan lebih lembut, gurih dan tidak terlalu amis dibandingkan bebek biasa. Bahan pakan pun juga mudah didapat di lingkungan sekitar, seperti cacing, ikan kecil, dan jenis tumbuhan misalnya kangkung. Kelebihan-kelebihan tersebut menjadi daya tarik peternak untuk membudidayakan bebek peking dan hibrida. Dengan banyaknya peluang keuntungan beternak bebek peking maupun hibrida diharapkan masyarakat bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk menjadi mandiri dan bisa menciptakan lapangan pekerjaan untuk membantu meningkatkan perekonomian Payakumbuh.

Berapa Harga Jual DOD Bebek Hibrida dan Bebek Peking di Payakumbuh Sumatra Barat ?

Saat ini budidaya bebek telah banyak dikembangkan oleh masyarakat di Indonesia, terutama di Payakumbuh Sumatra Barat ini. Para peternak ini kebanyakan beternak di daerah pedasaan, karena lahan yang digunakan tergolong masih luas dan jauh dari kebisingan kendaraan. Tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa beternak di daerah perkotaan juga bisa dilakukan.

DOD Bebek Pedaging usia baru saja menetas
Bebek banyak dipilih oleh masyarakat untuk dibudidayakan, hal ini dikarenakan bebek memiliki bobot yang cukup tinggi. Dengan bobot yang tinggi ini tentunya juga akan mempengruhi terhadap harga jual daging bebek. Semakin tinggi daging bebek yang dihasilkan tentunya akan semakin tinggi pula harga jual yang ditawarkan. 
Dengan demikian keuntungan yang didapatkan peternak relatig lebih tinggi. Untuk mencapai bobot yang sesuai target maka peternak perlu menerapkan menejemen pemeliharaan yang baik pula. Diantara  penerapan menejemen pemeliharaan yang baik ini terdiri dari, persiapan DOD yang berkualitas, persiapan kandang, persiapan peralatan kandang, persiapan pemberian obat – obatan, dan persiapan pemberian pakan. 
Pakan Campuran untuk ternak Bebek Petelur
Dalam pemberian pakan untuk ternak bebek, peternak dapat memberikannya berupa pakan alternatif. Penggunaan pakan alternatif ini berguna untuk menekan biaya pengeluaran pakan bebek yang membengkak. Karena selama ini peternak banyak mengeluhkan tentang mahalnya harga pakan yang setiap tahunnya mengalami kenaikan. Maka dari itu peternak dapat menyusun pakan bebek sesuai dengan kebutuhan gizi bebek. 
Adapun jenis pakan alternatif untuk bebek tersebut dapat terdiri dari, bungkil kelapa, onggok, bekatul, dedak, tepung hijauan, tepung ikan, nasi aking dan masih banyak lagi. 
Untuk mendapatkan DOD bebek peking dan hibrida yang sehat peternak tidak perlu bingung dalam mencari bibitnya. Kami dari   menyediakan berbagai jenis DOD/ Bibit Bebek pedaging diantaranya adalah bebek peking dan hibrida.Untuk daftar harga berikut ini : 

Untuk pemesanan san informasi lebih langkap lainnya mengenai Bebek Peking dan Hibrida. Silahkan dapat menghubungi layanana pelaggan kami berikut ini : Bagi Anda yang tertarik untuk membudiayakan usaha ternak bebek. Kami dari hobiternak menyediakan DOD Bebek Hibrida dan Peking dengan harga DOD yang terjangkau. Untuk pengiriman ke Payakumbuh Sumatra Barat bisa kami kirimkan via pesawat via kargo hewan terpecaya. 
SMS/CALL/WHATSAPP
082-338-688-655

HALAMAN BRANDA

Selamat Datang di ( Cv. Rajawali Bebek Mandiri ) Pusat Bibit Unggul DOC Dan DOD Kualitas Terbaik Dan Terpercaya. Pemesanan Melalui Whatsapp Di : 082-338-688-655
Dapatkan PROMO Gratis Ongkir Keseluruh Wilayah Menggunakan Jasa Kargo Darat/Kereta Api Khusus Pulau Jawa & Jasa Kargo Udara/Pesawat Khusus Luar Pulau Jawa. Bagi Pelanggan Baru Atau Yang Baru Mulai Usaha Ternak (Pemula) Kami Siap Pandu Sampai Berhasil (Panen). Lakukan Pemesanan Sekarang Juga Sebelum PROMO Berakhir. Terima Kasih SALAM SUKSES